STABILITAS POLITIK TERJAGA
Disahkannya UU Keistimewaan Jogja No. 13 Tahun 2012 telah memungkinkan pengangkatan kepala daerah melalui penetapan sehingga meminimalkan potensi konflik. Hal ini telah menjamin stabilitas politik di Jogja dan mendukung iklim investasi yang positif.
GEOSTRATEGIS JOGJA
Posisi strategis Jogja yang berada di tengah pulau Jawa dan terkoneksi baik dengan daerah lainnya di Indonesia melalui berbagai dukungan sarana-prasarana infrastruktur, membuat Jogja berperan penting sebagai pusat pertumbuhan dan pelayanan Jawa bagian tengah selatan.
KAYA AKAN BUDAYA DAN TRADISI
Sebagai kota budaya di mana budaya tradisional Jawa berpadu dengan budaya modern menjadikan Jogja strategis sebagai tempat berkembangnya sektor pariwisata, pendidikan, dan kebudayaan.
SUMBER DAYA MANUSIA BERKUALITAS
Dengan lebih dari 100 universitas yang ada di Jogja mendukung melimpahnya ketersediaan sumber daya manusia terdidik dan terampil dengan rasio pemahaman komputer yang baik.
KEMUDAHAN TERHADAP IKLIM INVESTASI
Terdapat Kantor Pelayanan Perijinan Terpadu Satu Pintu (KP2TSP) dan Pemberian In-sentif dan Kemudahaan In-vestasi bagi investor dalam dan luar negeri.
DAYA SAING TINGGI
Survey yang dilakukan oleh Asia Competitiveness Institute Lee Kuan Yew School of Public Policy National University of Singapore pada tahun 2013 menempatkan Jogja pada peringkat ke-6 Provinsi dengan daya saing tinggi di Indonesia.